Logo loader

FORUM RENJA BAPPEDA KOTA SERANG TAHUN 2023

Bappeda Kota Serang. Sekretariat Daerah Kota Serang Drs.H.Nanang Saefudin,M.Si membuka dan memberikan sambutan pada Forum Renja Bappeda Kota Serang yang berlangsung di Hotel Wisata Baru, Selasa (22/02/2022). Forum ini dihadiri Sekretariat DPRD Kota Serang, Lintas Perangkat Daerah, Inspektorat Kota Serang, Instansi Vertikal, dan Pelaku Usaha Kreatif.

Pada sambutannya beliau Menginstruksikan kepada seluruh jajaran organisasi perangkat daerah untuk membuka mata dan telinga, mendengar aspirasi aspirasi dari kita semua demi kemajuan kota serang yang kita cintai. 

Harapannya ditahun 2023 perencanaan tidak stuck atau berhenti, karena sebagai informasi bahwa kepemimpinan Walikota dan Wakil Walikota akan berakhir pada 5 Desember 2023 sehingga disitu ada kekosongan karena ada penundaan pilkada, karena Pilkada itu akan dilakukan secara serentak pada tahun 2024.

'Tolong dilihat kembali dokumen RPJMD apa saja yang sudah tercapai dan mana saja yang belum tercapai karena janjI janji Walikota dan Wakil Walikota harus dituntaskan, harus di tunaikan. Suka atau tidak suka tahun 2023 harus terselesaikan dengan baik', ujarnya.

Terselenggaranya Forum ini Berdasarkan Pasal 84 Ayat (2) Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata Cara Perencanaan, Pengendalian dan Evaluasi Pembangunan Daerah, Tata Cara Evaluasi RPJPD dan RPJMD, serta Tata Cara Perubahan RPJPD, RPJMD dan RKPD, bahwa Rancangan awal Renja Perangkat Daerah dibahas dengan Pemangku Kepentingan dalam Forum Perangkat Daerah/ Lintas Perangkat Daerah untuk memperoleh saran dan pertimbangan.

Maksud dan Tujuan Forum RENJA Bappeda Kota Serang Tahun 2023 adalah Penyampaian Aspirasi (Pemangku Kepentingan) dan Saran untuk mempertajam target dan sasaran RENJA.

Kota Serang terdiri dari 6 kecamatan dan 67 kelurahan.